Pelajaran 4
DOKTRIN ANAK
Bagaimanakah mungkin Tuhan menjadi manusia, dan apakah itu perlu?
Anak Allah yang Kekal menjelma dalam Yesus Kristus.
Latarbelakang – Bilangan 21 – padang gurun, yang dulunya adalah tempat perlindungan Israel, menjadi kuburan. Banyak orang mati karena ular beludak atau ular tedung. Ular selalu menjadi symbol iblis. Kej. 3; Why 12. Ular tembaga, itu adalah yang simbol aneh. Dengan memandang kepada Kristus, umat manusia yang tidak berdaya dapat menemukan kehidupan.
Segera setelah Adam dan Hawa berdosa, Allah memberikan mereka pengharapan dengan menjanjikan untuk memperkenalkan permusuhan supernatural antara ular dan perempuan itu—antara keturunan ular dan keturunan perempuan. Kej. 3:15. Sejak saat itu, manusia mencari Yang Dijanjikan. Setelah dosa masuk, Tuhan menetapkan pengorbanan hewan dan ini adalah lambang Allah Anak akan membinasakan dosa. Karena dosa—pelanggaran hukum Allah—umat manusia menghadapi kematian. Kej. 2:17; Rom. 6:23. Tetapi Yoh. 3:16—dalam kasih-Nya yang tak terbatas Allah mengaruniakan Anak-Nya. Untuk memperoleh pengampuan, orang berdosa yang bertobat membawa persembahan korban hewan yang tak bercacat cela—melambangkan Juruselamat yang tak berdosa. Tuhan menjanjikan kabar baik dari Juruselamat yang akan datang yang diketahui oleh umat manusia. Kelahiran manusia Ilahi ini akan menjadi supernatural. Mikha 5:2; Yes. 7:14; Luk 4:18,19.
Salah satu nama Yesus adalah Immanuel, yang berarti “Allah menyertai kita”. Pada waktu baptisan-Nya disungai Yordan, Yesus diurapi oleh Roh Kudus dan menerima pengakuan Allah sebagai “Mesias” (Ibr.), atau “Kristus” (Gr.)—kedua-duanya berarti “Yang Diurapi” (Luk. 3:21,22; Kis. 10:38; Yoh. 1:41. Alkitab memprediksi bukan hanya kematian-Nya, tetapi juga kebangkitan-Nya. Kis.2; Yoh. 11. Inkarnasi Allah Anak adalah sebuah misteri. Hanya oleh memanggil Roh Kudus untuk pencerahan.
Yesus Kristus sesungguhnya adalah Allah.
Apakah bukti bahwa Yesus adalah Ilahi?
1. Atribut keilahian-Nya. Kristus memiliki sifat Ilahi. Mat.28:18; Yoh. 17:2; Kol. 2:3.
2. Kuasa Ilahi dan hak prerogative-Nya. Yoh. 1:3; Kol. 1:16.
3. Nama-nama Ilahi-Nya. Mat. 1:23; Yoh. 1:29,34
4. Keilahian-Nya diakui. Yoh. 1:1,14.
5. Kesaksian pribadi-Nya. Yoh. 8:58.
6. Kesetaraan-Nya dengan Allah. Yoh. 14:9
7. Dia disembah sebagai Tuhan. Ibr. 1:6.
8. Sifat Ilahi-Nya merupakan suatu kebutuhan. Yoh. 1:18
Yesus Kristus sesungguhnya adalah manusia.
Apakah bukti bahwa Yesus adalah manusia?
1. Kelahiran manusia-Nya. Gal. 4:4; Filp. 2:7.
2. Perkembangan manusia-Nya. Luk. 2:40,52.
3. Dia disebut “Seorang”. Yoh. 1:30; Kis. 2:22.
4. Karateristik kemanusiaan-Nya. Mat. 4:2; Yoh. 19:28.
5. Luasnya identifikasi Yesus dengan sifat manusia. Rom. 8:3
6. Sifat kemanusiaan Yesus Kristus yang tanpa dosa. 1 Yoh 3:5-7
7. Perlunya Kristus mengambil sifat manusia. Ibr. 2:18’ 4:15.
Pribadi Yesus Kristus memiliki dua sifat: Ilahi dan manusia. Dia adalah menusia Allah. Gal. 4:4; Filp. 2:6,7.
Tugas-tugas Yesus Kristus:
Kristus melakukan pekerjaan-Nya sebagai perantara antara Allah dan kita melalui jabatan nabi, imam, dan raja. Luk. 13:33; Ibr. 5:6,10; Zak. 6:13.
Melalui Dialah segala sesuatu diciptakan, sifat2 Allah dinyatakan, keselamatan manusia dilengkapkan, dan dunia dihakimi. Ialah Allah yang sejati selama-lamnya, juga menjadi manusia yang sejati, yakni Yesus Kristus dikandung karena Roh Kudus dan dilahirkan melalui anak dara Maria. Ia hidup dan mengalami pencobaan sebagai seorang manusia, akan tetapi melakukan dengan sempurna kebenaran dan kasih Allah. Ia mati kemudian Ia bangkit dan naik kesurga untuk melayani kepentingan kita di Bait Suci yang di surga. Ia akan datang kembali untuk melepaskan umat-Nya untuk kali yang terakhir serta memulihkan segala sesuatu.
Pertanyaan Pelajaran 4
Jawablah benar atau salah dan isi pertanyaan dibawah ini, dan berikan jawaban anda kepada pendeta atau yang membimbing anda.
1. B – S Salah satu nama Yesus adalah Immanuel, yang berarti “Allah menyertai kita”.
2. B – S Pribadi Yesus Kristus memiliki dua sifat: Ilahi dan manusia. Dia adalah menusia Allah.
3. Sebutkan bukti bahwa Yesus adalah Ilahi dan manusia :
Jawaban Pelajaran 4 :
1. ….
2. ….
3. ………………
0 komentar:
Posting Komentar